Bansigom Tenaga Pendamping Desa Aceh Utara Peringati Hari Desa Nasional di Lhok Beuringen
LHOK BEURINGEN — Seluruh Pendamping Desa Aceh Utara yang tergabung dalam gerakan sosial para pendamping desa melaksanakan bakti sosial di Desa Lhok Beuringen, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, Kamis (15/1/2026), dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional.
Kegiatan tersebut dipusatkan pada pembersihan balai pertemuan desa, kantor desa, dan gedung posyandu yang menjadi pusat pelayanan serta aktivitas masyarakat. Para pendamping desa bekerja sejak pagi hingga siang hari untuk membersihkan lumpur, merapikan lingkungan, serta menata kembali fasilitas umum desa agar dapat digunakan kembali secara optimal.
Desa Lhok Beuringen dipilih sebagai lokasi kegiatan karena merupakan salah satu desa yang paling terdampak akibat banjir lumpur Aceh pada bulan silam, sehingga sejumlah fasilitas umum membutuhkan perhatian dan pemulihan.
Di sela-sela kegiatan, para pendamping desa juga menyerahkan bantuan secara swadaya berupa pakaian layak pakai, bahan makanan, serta bibit mangga kepada warga sebagai bentuk solidaritas sosial.
Sementara itu, Geuchik Desa Lhok Beuringen, Mulyadi, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian, waktu, dan tenaga yang dicurahkan para pendamping desa. Ia menilai kegiatan tersebut sangat membantu dalam memulihkan fungsi fasilitas desa.
“Kami merasa tidak sendiri. Kehadiran seluruh pendamping desa Aceh Utara hari ini sangat berarti bagi masyarakat kami,” ujar Mulyadi.
Gerakan ini mencerminkan keterlibatan penuh seluruh pendamping desa Aceh Utara tanpa membedakan wilayah maupun jabatan. Bagi para pendamping, Hari Desa Nasional bukan sekadar peringatan, tetapi momentum untuk memperkuat hubungan sosial antara negara, desa, dan masyarakat.
Kegiatan ini menegaskan bahwa peringatan Hari Desa Nasional di Aceh Utara tidak berhenti pada seremoni, melainkan diisi dengan aksi sosial yang langsung menyentuh kebutuhan dan kehidupan desa.

Catat Ulasan for "Bansigom Tenaga Pendamping Desa Aceh Utara Peringati Hari Desa Nasional di Lhok Beuringen"